Limit Kredit Sementara Shopee Paylater: Bayar & Mendapatkan

Limit Kredit Sementara Shopee Paylater – Masih menjadi salah satu platform eCommerce terbaik yang bayak digunakan masyarakat Indonesia. Shopee sepertinya masih terus memberikan inovasi segar untuk dapat memberikan pengalaman terbaik para konsumen saat belanja.

Tidak hanya memperbanyak jasa pengiriman yang bisa dipilih dengan tarif yang sesuai. Kita semua tahu bahwa Shopee juga memiliki fasilitas pembayaran berupa paylater dengan nama Shopee Paylater. Penggunaan fitur ini memungkinkan kalian bisa beli sekarang bayar nanti.

Bahkan tidak hanya tersedia untuk metode pembayaran tenor selama 30 hari, Shopee Paylater juga memiliki pilihan pembayaran cicilan dengan tenor 3, 6 & 12 bulan. Hanya saja semua itu dapat kalian gunakan sesuai dengan limit kredit yang dimiliki.

Semakin besar limit kredit maka pembelian barang kebutuhan pun jauh lebih mudah. Bicara tentang limit, Shopee kini memberikan Limit Kredit Sementara Shopee Paylater kepada para penggunanya. Pertanyaannya apa itu Limit Kredit Sementara Shopee Paylater dan berapa nominalnya?.

Tipe-Tipe Limit Shopee Paylater

Sebelum kita memberikan penjelasan lebih lengkap tentang apa itu limit kredit sementara SPaylater. Mungkin perlu kami jelaskan terlebih dahulu bahwa saat ini Shopee Paylater yang merupakan salah satu metode pembayaran tersedia di marketplace Shopee.

Telah memiliki beberapa jenis tipe limit yang disediakan dalam layanan Shopee Paylater. Apa saja itu? berikut adalah ulasan singkat tentang jenis-jenis / tipe-tipe limit Shopee Paylater.

Limit Permanen

Pertama ada tipe limit permanen, dimana sesuai dengan namanya limit ini merupakan limit yang sifatnya tetap dan tanpa ada batasan waktu penggunaannya. Limit ini bisa naik sesuai dengan ketentuan serta kebijakan Shopee seiring dengan penggunaan yang rutin.

Limit Sementara

Kedua ada tipe limit sementara, singkatnya jenis / tipe limit ini merupakan limit yang sifatnya sementara dan memiliki masa aktif penggunaannya. Limit sementara masuk dalam kategori limit tambahan.

Limit Cicilan

Ketiga ada tipe limit cicilan, bisa dibilang merupakan tipe limit baru. Limit cicilan adalah limit pembayaran khusus yang ditawarkan Shopee untuk metode pembayaran dengan skema cicilan / angsuran setiap bulan.

Apa Itu Limit Kredit Sementara Shopee Paylater

Setelah mengetahui secara singkat tentang apa saja tipe dan jenis limit kredit yang dimiliki Shopee Paylater seperti di atas kami sampaikan. Pada pembahasan kedua ini kita akan menjelaskan lebih lengkap tentang apa itu limit kredit sementara Shopee Paylater.

Jadi seperti yang sudah kami singgung di atas, limit kredit sementara SPaylater merupakan limit tambahan yang diberikan pihak Shopee kepada para pengguna yang di anggap layak mendapatkan tambahan limit tersebut untuk membantu mereka dalam hal kemudahan transaksi.

Dengan sifatnya yang diberikan hanya sementara, tidak bisa kita pungkiri juga bahwa limit sementara Shopee Paylater juga memiliki masa aktif pemakaian / penggunaannya. Dimana dari pengalaman yang kami dapat, masa aktif limit sementara berlaku selama kurang lebih 1 bulan / 30 hari.

Yang mana ketika dalam periode masa aktif tersebut limit sementara yang dimiliki kalian gunakan. Maka sama halnya dengan limit permanen, kalian juga harus tetap melakukan pembayaran setiap bulan selama tenor yang dipilih.

Dan ketika ingin menggunakan limit kredit sementara Shopee Paylater. Maka apabila limit permanent yang kalian miliki mencukupi, maka limit sementara akan tetap terpakai karena menjadi prioritas Shopee ketika ada pelanggan yang menggunakan SPaylater sebagai metode pembayarannya.

Kriteria Penerima Limit Sementara SPaylater

Apabila sudah memahami maksud dan arti dari limit kredit sementara Shopee Paylater seperti yagn sudah kami jelaskan di atas. Perlu kami sampaikan pula bahwa pemberian limit kredit sementara ini hanya di berikan kepada para pengguna terpilih dengan kriteria yang telah di tentukan oleh pihak Shopee.

Lalu apa saja kira-kira kriteria pengguna terpilih yang berhak mendapatkan tambahan limit kredit sementara dari Shopee Paylater ini?.

  • Pertama telah menjadi pengguna aktif Shopee Paylater dalam kurun waktu 3 bulan lamanya.
  • Telah / sudah pernah melakukan pembayaran tagihan Shopee Paylater hingga lunas baik tempo ataupun cicilan.
  • Sama sekali tidak pernah melanggar ketentuan sebagai pengguna Shopee Paylater.
  • Sama sekali tidak pernah tercatat melakukan pembayaran telat.

Nominal Limit Kredit Sementara SPaylater

Dengan adanya penambahan limit sementara jelas hal ini akan membuat para pengguna yang mungkin mengeluhkan tentang limit Shopee Paylater turun / hilang bisa memanfaatkan limit ini untuk tetap bisa melakukan pembelian barang secara tempo maupun cicilan.

Kemudian berapa sih nominal limit kredit sementara yang bisa didapat setiap pengguna terpilih tersebut?. Namun pertanyaan besar yang sudah pasti akan dilontarkan para pengguna adalah berapa nominal limit kredit sementara yang akan didapat?.

Terkait besaran nominal limit kredit sementara Shopee Paylater sendiri, Shopee teah menentukan pemberian limit sementara kepada setiap pengguna terpilih dengan nominal yang berbeda-beda. Hal ini dilihat dari skor kredit yang dimiliki.

Semakin bagus, maka semakin besar pula limit kredit sementara yang akan mereka dapatkan. Namun secara umum dan juga melihat dari pengalaman pribadi, limit sementara bisa berkisar antara Rp 100 ribu – Rp 1.500.000.

Cara Mendapatkan Limit Kredit Sementara SPaylater

Ketika sudah tahu berapa nominal yang bisa diperoleh setiap pengguna untuk limit kredit sementara seperti rkonline.id sampaikan di atas. Lantas bagaimana sih cara mendapatkan limit kredit sementara Shopee Paylater itu?.

Secara garis besar bila kita lihat bagaimana sistem kerjanya, sepertinya untuk dapat memperoleh / mendapatkan limit kredit sementara ada beberapa faktor yang perlu diperhatikan.

  • Pertama dari sektor penggunaan, yang pasti semakin sering menggunakan SPaylater untuk belanja maka kalian akan berkesempatan mendapatkan limit kredit sementara ini.
  • Kedua dari sektor pembayaran angsuran, semakin baik pembayaran angsuran yang dilakukan tanpa pernah melanggar tanggal jatuh tempo SPaylater kalian juga punya kesempatan yang lebih besar.

Itulah kiranya dua faktor penting yang sudah pastikan mempercepat kalian terpilih sebagai penerima limit kredit sementara Shopee Paylater. Jadi bila saat ini kalian belum mendapatkannya, ayo coba gunakan terus SPaylater untuk melakukan pembayaran belanjaan di Shopee.

Cara Bayar Limit Kredit Sementara SPaylater

Lantas bagaimana cara bayar limit kredit sementara Shopee Paylater? Terkait hal pembayaran, secara umum pembayaran dapat dilakukan sama seperti ketika kalian ingin bayar SPaylater umumnya, baik bayar dengan menggunakan Livin Mandiri, ShopeePay atau metode lainnya.

Dengan samanya proses pembayaran limit kredit sementara dan permanen, maka bisa kita rangkum berikut adalah langkah yang perlu kalian lakukan untuk cara bayar limit kredit sementara SPaylater.

  • Buka aplikasi Shopee dan login menggunakan akun masing-masing.
  • Tap bagian profil di pojok kanan bawah.
  • Pilih menu Shopee Paylater / SPaylater.
  • Tap bagian jumlah yang harus di bayar.
  • Lalu geser ke bagian tagihan bulan depan.
  • Klik Bayar sekarang.
  • Pilih metode pembayaran lalu klik bayar sekarang.
  • Selesaikan proses pembayaran sesuai metode yang dipilih.
  • Selesai.

Kesimpulan

Tidak bisa kita pungkiri, limit sementara Shopee Paylater mungkin tidak akan kalian dapatkan setiap bulan. Namun dengan kalian masuk ke dalam kriteria pengguna yang berhak mendapatkan limit sementara, maka kalian bisa berkesempatan memperoleh dan menggunakannya.

Nah itulah kiranya penjelasan yang kali ini dapat rkonline.id sampaikan terkait apa itu limit kredit sementara Shopee Paylater. Semoga penjelasan di atas bisa membantu dan bermanfaat.

Sumber Gambar: rkonline.id