Bunga Kartu Kredit BCA 2024 : Cara Perhitungan, Biaya & Tabel Cicilan

Bunga Kartu Kredit BCA – Kita pastinya sudah mengenal Bank BCA sebagai salah satu lembaga perbankan terbesar diwilayah Indonesia. BCA menawarkan berbagai jenis produk keuangan, salah satunya adalah kartu kredit untuk memenuhi semua kebutuhan masyarakat. Setiap kartu kredit BCA dapat dipilih oleh nasabah dengan mempertimbangan suku bunga, limit maupun cicilan saat bertransaksi.

Berbeda dengan cara menaikkan limit OVO U Card, Bank BCA memang akan memberikan limit sesuai kebutuhan dan permintaan nasabah, bukan mengikuti penilaian kredit. Jadi ketika sudah lolos kriteria kepemilikan kartu maka nasabah akan memperoleh limit kartu kredit BCA maksimal untuk mendukung berbagai jenis pembayaran.

Mengetahui bunga cicilan kartu kredit BCA 12 bulan memang jadi pertanyaan banyak orang. Tentunya besaran bunga kartu kredit BCA akan mengikuti ketentuan dari Bank Central Asia dimana nantinya disesuaikan dengan transaksi belanja ataupun tarik tunai. Kemudian bunga kartu kredit BCA tarik tunai pada umumnya memiliki nilai yang sama dengan transaksi belanja.

Sedangkan untuk cicilan 0% kartu kredit biasanya mengikuti promo ataupun penawaran dari pihak BCA. Jadi tidak semua orang bisa mendapatkan cicilan 0% karena memang cukup terbatas berdasarkan penawaran yang ada. Namun jangan kawatir karena bunga kartu kredit BCA termasuk terjangkau dan mampu bersaing dengan lembaga perbankan lainnya.

Bunga Kartu Kredit BCA

Kartu kredit memang sudah menjadi fasilitas yang menguntungkan untuk digunakan karena bisa dipakai secara online dan offline. Jadi nasabah BCA dapat bertransaksi terlebih dahulu kemudian membayar dengan cara angsuran sesuai tenor. Kemudian kartu kredit BCA juga bisa dijadikan syarat mengajukan KTA/Kredit Tanpa Agunan.

Suku bunga kartu kredit BCA akan dibediakan berdasarkan jenisnya, saat ini terdapat kartu regular, VISA, Mastercard ataupun branding. Kesemuanya memiliki ketetapan bunga kartu kredit BCA yang berbeda beda sehingga wajib diperhatikan. Untuk informasi bunganya kalian langsung bisa simak pada tabel dibawah ini.

Jenis Kartu Kredit BCATransaksi BelanjaTarik Tunai
BCA Everyday Card, Card Platinum, Smartcash,1,75%1,75%
BCA Visa Batman, Visa Corporate1,75%1,75%
BCA Mastercard Black, Platinum, World1,75%1,75%
BCA JCB Black & UnionPay1,75%1,75%
BCA Black Visa, Singapore Airlines Krisflyer Visa Signature, BCA Singapore Airlines Krisflyer Visa Infinite2,95%2,95%

Semua bunga diatas berlaku untuk transaksi dalam negeri, sedangkan untuk luar negeri sebagian besar menyediakan angsuran bunga 0%. Namun semuanya akan bergantung kepada jenis kartu kredit maupun penawaran yang didapatkan.

Pada umumnya bunga kartu kredit BCA dapat berubah ketika ada promo ataupun penawaran sehingga nilainya akan turun. Beberapa merchant menawarkan cicilan 0% sesuai dengan periode berlaku, ketika masanya sudah habis maka bunga berubah menjadi normal. Hampir semua kartu kredit BCA mempunyai pilihan tenor 3, 6 serta 12 bulan dimana suku bunganya juga akan disesuaikan.

Limit Kartu Kredit BCA

Apabila bicara masalah limit kartu kredit BCA maka akan berbeda beda sesuai jenisnya, seperti yang kalian tahu memang cukup banyak pilihannya. Secara umum kalian akan mendapatkan limit paling rendah Rp.3.000.000 kemudian maksimalnya mencapai Rp.49.000.000 sehingga cukup untuk memenuhi berbagai jenis transaksi.

Kemudian sesuai aturan BCA maka tiap harinya akan ada batas atau limit aktivitas tarik tunai. Semua kartu kredit sudah memiliki aturan maksimal penarikan tunai dimana wajib untuk dipenuhi. Lebih lengkapnya simak informasi limit kartu kreditnya seperti dibawah ini.

Kartu kredit BCALimit kartuLimit tarik tunai perhari
BCA Card PlatinumRp.20.000.000Rp.10.000.000
BCA Everyday CardRp.3.000.000Rp.1.000.000
BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa SignatureRp.20.000.000Rp.10.000.000
BCA Singapore Airlines PPS Club Visa InfiniteRp.49.000.000Rp.20.000.000
BCA Visa BatmanRp.3.000.000Rp.1.000.000
BCA Visa BlackRp.20.000.000Rp.4.000.000
BCA Mastercard PlatinumRp.20.000.000Rp.10.000.000
BCA Mastercard BlackRp.20.000.000Rp.10.000.000

Cara Perhitungan Bunga Kartu Kredit BCA

Berikutnya adalah bagaimana perhitungan bunga kartu kredit BCA dimana disesuaikan dengan suku bunga. Perhitungan bunga dapat jadi alat untuk mengukur ataupun memperkirakan pengeluaran perbulan sesuai cicilannya.

Semisal kalian menggunakan limit sebesar Rp.10.000.000 di 3 Januari dalam satu transaksi dengan tenor 12 bulan. Selisih hari sebelum tanggal cetak tagihan sampai tanggal 25 Januari adalah 22 hari. Kemudian rata rata suku bunga kartu kredit BCA senilai 1,75% maka tinggal mengkalikannya dengan tenor seperti berikut.

  • Pemakaian limit = Rp.10.000.000
  • Selisih tanggal cetak tagihan : 22 hari
  • Suku bunga = 1,75%
  • Tenor = 12 bulan
  • Bunga perhari = 1,75% x 12 : 365 = 0,000575
  • Total Bunga Perbulan = 10.000.000 x 0,000575 x 22 = Rp.126.500

Kemudian bunga kartu kredit BCA Batman kurang lebih sama perhitungannya dengan BCA Corporate. Jadi kalian akan terlebih dahulu memperhitungkan bunga berdasarkan pada selisih hari sebelum tanggal jatuh tempo. Namun ketika ingin mengetahui perhitungan hari berbeda maka tinggal rubah namun perhitungannya tetap mamakai rumus sama.

Tabel Cicilan Kartu Kredit BCA

Bicara soal tabel cicilan kartu kredit BCA memang akan cukup banyak, namun disini kami akan memberikan angsurannya berdasarkan kepada bunganya. Cukup berbeda dengan tabel pinjaman FIF, kartu kredit BCA memiliki nilai yang jauh lebih kecil sehingga mampu menguntungkan penggunanya seperti dibawah ini.

JenisTenorSuku Bunga
BCA Everyday Card12 bulan0,5% perbulan
Kartu kredit BCA (terkecuali BCA Everyday Card)12 bulan0,75% perbulan
Semua kartu kredit BCA15, 18, 21, 24, 36 bulan0,75% perbulan
Semua kartu kredit BCA3, 6, 9 bulan1,25% perbulan

Kebanyakan jika kalian mengambil cicilan dengan kartu kredit sampai tenor 12 bulan maka dikenakan suku bunga 0,5% perbulan dimana sangat terjangkau. Namun tabel diatas hanya berlalu untuk produk cicilan saja, tidak berlaku untuk penggunaan limit biasa.

Kini juga sudah ada fitur cara merubah tagihan kartu kredit bca menjadi cicilan dimana dapat dilakukan langsung dari aplikasi mobile banking. Kalian cukup melihat daftar tagihan kemudian mengakses tombol ubah ke cicilan dengan syarat minimal transaksi Rp.500.000.

Kesimpulan

Dengan mengetahui suku bunga kartu kredit kalian akan lebih mudah menentukan produk mana yang sesuai dengan kebutuhan. Selain itu juga selalu pertimbangkan memilih limit sesuai keperluan karena jika tidak kamu akan tergoda menggunakannya.

Hampir semua kartu kredit diatas memang memiliki tingkatkan suku bunga sama, namun yang membedakan adalah ketika sudah menggunakan cicilan dimana mengikuti ketentuan berdasarkan tenornya. Demikian penjelasan dari rkonline.id, semoga bisa jadi referensi serta bahan pengetahuan baru untuk kalian.