2 Nomor Telepon Pengaduan Mesin EDC BCA Bebas Pulsa 2024

Nomor Telepon Pengaduan Mesin EDC BCA – Sebagai salah satu bank swasta terbesar di Indonesia, BCA memfasilitasi nasabahnya dengan berbagai macam fitur perbankan. Adapun beberapa fitur perbankan dari BCA yang dapat digunakan oleh para nasabah diantaranya yaitu seperti mesin ATM, Mobile Banking BCA, KlikBCA, mesin EDC dan lain sebagainya.

Salah satu fasilitas Bank BCA yang sangat menguntungkan bagi para pelaku usaha ritel seperti toko, swalayan, mini market, cafe ataupun usaha lainnya yaitu mesin EDC BCA. Pasalnya, hanya dengan beberapa langkah saja, pemilik toko sudah bisa melakukan transaksi pembayaran menggunakan mesin EDC tanpa adanya uang tunai atau biasa disebut dengan cashless.

Akan tetapi, setiap pengguna wajib melakukan settlement atau penyelesaian transaksi setiap harinya kepada pihak BCA sesuai ketentuan BATAS WAKTU SETTLEMENT EDC BCA. Sebenarnya, cara settlement EDC BCA cukup mudah dilakukan. Namun, masih ada sebagian penggunanya mengeluhkan bahwa mereka tidak bisa melakukannya karena mesin bermasalah atau error.

Jika mengalami hal tersebut, salah satu cara untuk mengatasinya yaitu dengan melakukan pengaduan kepada pihak Bank BCA. Nah, untuk membantunya, pada kesempatan kali ini kami akan memberikan daftar nomor telepon pengaduan mesin EDC BCA yang dapat dihubungi oleh nasabahnya selama 24 jam penuh, baik itu berbayar ataupun gratis.

Keluhan Mesin EDC BCA

Keluhan EDC BCA

Sebelum pembahasan utama mengenai nomor telepon pengaduan mesin EDC BCA berlanjut, ada baiknya ketahui terlebih dahulu beberapa keluhan permasalahannya. Seperti dijelaskan di atas, permasalahan yang kerap dialami oleh para pengguna yaitu mesin EDC BCA tidak berfungsi atau error.

Dimana permasalahan tersebut bisa saja terjadi entah itu karena kelalaian pengguna ataupun karena mesin EDC itu sendiri, seperti tombol tidak berfungsi, layar error dan lain sebagainya. Selain itu, pengaduan permasalahan mesin EDC BCA juga bisa dilandasi karena pengguna mengalami kegagalan transaksi online.

Biasanya kegagalan transaksi online di mesin EDC BCA ini bisa disebabkan oleh kesalahan menginput data, salah input kode otorisasi, kartu kadaluwarsa ataupun karena jaringan internet jelek. Jadi, mau tidak mau pengguna mesin EDC harus melakukan pengaduan ke pihak Bank BCA.

Nomor Telepon Pengaduan Mesin EDC BCA

Daftar Nomor Telepon Pengaduan Mesin EDC BCA

Untungnya, saat ini BCA menghadirkan fasilitas pelayanan bagi merchant rekanan yang dapat dihubungi selama 24 jam penuh, khususnya untuk pengaduan mesin EDC. Nomor telepon pengaduan mesin EDC BCA bisa diakses di Halo BCA 1500788, baik itu melalui telepon kabel (PTSN) ataupun nirkabel (seluler).

Namun sayangnya, fasilitas pengaduan mesin EDC BCA tersebut tidaklah gratis, terdapat biaya atau tarif pulsa yang harus ditanggung oleh penelepon. Besaran tarifnya sendiri juga cukup bervariasi, tergantung dari jenis penggunaan operator. Agar lebih jelasnya, berikut adalah kisaran tarif telepon ke nomor pengaduan mesin EDC BCA.

OperatorTarif
Telepon (Fixed Line)Rp 220 / 2 menit
CDMARp 220 / 2 menit

Layanan Gratis Pengaduan Mesin EDC BCA

Layanan Gratis Pengaduan Mesin EDC BCA

Jika nomor pengaduan mesin EDC BCA di atas membebankan nasabah biaya, namun berbeda untuk kali ini. Sebab, Bank BCA juga memiliki fasilitas pengaduan melalui WhatsApp di nomor 0811-1500-998 yang dapat dihubungi oleh nasabahnya secara gratis, asalkan memiliki koneksi jaringan internet stabil dan lancar.

Selain itu, sebenarnya pengguna mesin EDC BCA juga bisa menyampaikan pengaduan mengenai keluhannya melalui email ke layanan_fdm@bca.co.id. Sama seperti WhatsApp, pengaduan melalui email juga tidak akan dikenai biaya alias gratis, karena hanya membutuhkan koneksi jaringan internet saja.

Akan tetapi, kelemahan pengaduan mesin EDC melalui kedua fasilitas tersebut yaitu respon ataupun jawaban dari pihak BCA tidak secepat pengaduan via telepon. Oleh sebab itu, jika memang permasalahan dirasa cukup penting dan dalam keadaan mendesak, saran kami sebaiknya hubungi melalui panggilan telepon ke nomor 1500788.

Tips Pengaduan Mesin EDC BCA

Tips Pengaduan Mesin EDC BCA

Di atas sudah kami jelaskan secara lengkap mengenai daftar nomor telepon pengaduan mesin EDC BCA, entah itu berbayar ataupun gratis. Selanjutnya, di bawah ini juga akan kami berikan beberapa tips dan cara pengaduan mesin EDC agar cepat ditanggapi oleh pihak Bank BCA.

  • Hubungi customer service BCA di jam-jam produktif untuk bekerja.
  • Siapkan semua data mengenai keluhan mesin EDC BCA, seperti jenis hingga foto bukti permasalahannya.
  • Siapkan pula dokumen pendukung penggunaan mesin EDC BCA.
  • Sampaikan keluhan pengaduan pada poin intinya.
  • Jika memang ada pertanyaan dari pihak Bank BCA, usahakan untuk menjawabnya dengan jelas dan rinci.

Kesimpulan

Dari pembahasan di atas dapat diambil kesimpulan bahwa Bank BCA memang menyediakan layanan untuk para nasabah dalam menyampaikan pengaduan terkait permasalahan mesin EDC. Agar pengaduan mesin EDC dapat di respon dan dijawab oleh pihak Bank BCA, sebaiknya penuhi semua syarat dan ketentuan yang berlaku.

Itulah sekiranya penjelasan dari Rkonline.id seputar daftar nomor telepon pengaduan mesin EDC BCA, entah itu berbayar ataupun gratis. Semoga ulasan di atas dapat dijadikan sebagai referensi ketika hendak menyampaikan pengaduan kepada pihak BCA mengenai mesin EDC.