Arti M BCA Error 232 Hari Ini & Cara Mengatasinya!

M BCA Error 232 – Era teknologi yang semakin hari terus mengalami peningkatan membuat berbagai macam hal terus mengalami perkembangan. Termasuk salah satunya juga terjadi pada sektor transaksi perbankan.

Jika dahulu kita hanya bisa melakukan transaksi seperti transfer, cek saldo, cek mutasi dan lain sebagainya hanya melalui mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Saat ini dengan adanya perkembangan teknologi, hampir setiap bank sudah memiliki mobile banking.

Dimana mobile banking ini nantinya dapat digunakan layaknya mesin ATM baik untuk transaksi finansial / non-finansial yang lebih praktis simple dan dapat dilakukan dimanapun kita berada. Nah BCA merupakan salah satu bank yang kini sudah menawarkan hal tersebut lewat BCA Mobile / m-BCA.

Sayangnya meski bisa dibilang merupakan fasilitas yang sangat membantu, tidak sedikit permasalahan muncul saat aplikasi ini kita gunakan. Satu dari beberapa masalah yang sering muncul adalah aplikasi menampilkan pesan M BCA Error 232, lalu apa itu dan bagaimana cara mengatasinya?.

Arti M BCA Error 232

Mengenai arti atau maksud dari pesan M BCA Error 232 sendiri merupakan sebuah kasus yang mungkin akan dialami para pengguna BCA Mobile baru yang akan melakukan aktivasi di dalam aplikasi tersebut. Dimana dalam notifikasi ini akan tertulis bunyi seperti ini,

232 – Sementara transaksi tidak dapat diproses, silahkan ulangi beberapa saat lagi / Verification process in-progress. Please wait for the process to complete.

Nah jika hal tersebut terlihat, maka jelas kalian mengalami masalah error 232 yang artinya adalah kalian gagal melakukan verifikasi ataupun verifikasi ulang aplikasi mobile banking BCA. Lantas apa yang menjadikan error tersebut muncul dan bagaimana cara mengatasinya?.

Penyebab M BCA Error 232

Jika mengacu pada penjelasan apa itu mBCA Error 232 seperti di atas kami sampaikan. Kita bisa tarik kesimpulan bahwa gagalnya melakukan verifikasi / verifikasi ulang ini akan membuat kita sama sekali tidak bisa melakukan login / transaksi di aplikasi BCA Mobile.

Bahkan ketika error 232 pada aplikasi mBCA muncul tidak sedikit pengguna yang merasa was-was. Namun bila kita lihat secara umum, sebenarnya kalian tidak perlu cemas, karena ini merupakan kegagalan di awal saat melakukan verifikasi data.

Nah kegagalan tersebut tentu bukan terjadi begitu saja, jelas hal ini ada pemicu atua penyebab utamanya seperti halnya masalah BCA Mobile lain seperti Error 213 atau Error 205 yang sebelumnya sudah kami sampaikan, lantas apa penyebab utama m BCA Error 232?.

  • Gagal kirim SMS Verifikasi karena pulsa HP.
  • Gagal kirim SMS Verifikasi karena fitur SMS Premium belum di aktifkan.
  • Gagal kirim SMS Verifikasi karena pulsa tidak mencukupi
  • Gagal kirim SMS Verifikasi karena kualitas sinyal dari provider jelas.
  • Dan atau karena jaringan internet terputus.

Cara Mengatasi M BCA Error 232

Maka dari itu, ketika ingin melakukan verifikasi / verifikasi ulang aplikasi BCA Mobile pastikan semua hal yang terkait dengan urusan pengiriman SMS, sinyal / koneksi internet sudah dalam kondisi yang baik. Namun jika sudah terlanjur dilakukan dan membuat tombol verifikasi ulang hilang.

Berikut ini adalah panduan lengkap tentang cara mengatasi m BCA Error 232 yang dapat kalian lakukan.

1. Pastikan Pengaturan SMS Premium Aktif

Bagi yang bertanya apa itu SMS Premium, ini adalah sebuah fitur yang ditawarkan pada smartphone berbasis android untuk keperluan aktivasi atau verifikasi sebuah perusahaan / layanan tertentu yang umumnya terdiri dari 2 – 6 digit angka.

Sebagai contoh seperti 4444, 123, 363 atau nomor SMS Premium lain yang berkaitan dengan urusan aktivasi / verifikasi baik itu dari perbankan maupun bukan. Nah sebagai informasi, untuk beberapa smartphone, fitur ini secara default akan di set off.

Jadi ketika kalian belum mengaktifkan fitur SMS Premium. Secara otomatis ketika melakukan verifikasi / aktivasi BCA Mobile yang mengharuskan kalian melakukan pengiriman SMS akan gagal. Maka dari itu pastikan kalian sudah mengaktifkan fitur ini terlebih dahulu / setidaknya memeriksa pengaturannya.

Untuk mengaktifkan fitur ini kalian dapat ikuti langkah-langkah di bawah ini.

  1. Buka pengaturan HP.
  2. Pilih aplikasi & notifikasi lalu tap Lanjutkan.
  3. Pilih menu akses aplikasi khusus untuk mengaktifkan fitur SMS premium.
  4. Jika sudah buka menu pesan / SMS premium & klik tombol selalu izinkan.
  5. Selesai.

2. Pastikan Sinyal Provider & Pulsa Cukup

Cara kedua yang dapat kalian lakukan ketika mengalami masalah Error 232 pada saat melakukan verifikasi ulang M BCA yakni dengan memastikan kualitas sinyal dari provider yang digunakan dalam kondisi yang bagus. Jika tidak sebaiknya segera pindah tempat sebelum kalian melakukan aktivasi.

Sementara itu, untuk dapat melakukan verifikasi ulang BCA Mobile, pulsa juga menjadi bagian penting untuk pengiriman SMS Verifikasi. Jadi sebelum itu pastikan lebih dulu kalian juga sudah cek sisa pulsa setidaknya paling minim Rp 5.000. Untuk cek pulsa silahkan lihat caranya berikut ini.

  • Indosat: *123# / *388#
  • Telkomsel: *888#
  • XL: *123#
  • AXIS: *123#
  • Smartfren: *999#
  • Three (Tri): *111#

3. Nomor Terdaftar HARUS Dipasang Slot SIM 1

Selain dengan langkah di atas, cara mengatasi masalah M BCA Error 232 yang berikutnya adalah dengan memastikan bahwa SIM Card nomor terdaftar harus kalian pasang / letakkan pada slot sim 1. Hal ini penting dilakukan terutama para pengguna HP android dengan fitur dual SIM.

4. Gunakan Koneksi Internet Stabil

Cara terakhir yang bisa kalian lakukan ketika mengalami masalah m BCA Error 232 yakni dengan memastikan koneksi internet yang digunakan stabil. Kalian bisa memakai WiFi jika koneksi dari provider kurang bagus atau sebaliknya.

Kesimpulan

Nah itulah kiranya penjelasan tentang apa itu M BCA Error 232 beserta penjelasan lengkap mengenai penyebab error tersebut muncul dan bagaimana cara mengatasinya. Yang jelas bila kita ambil kesimpulannya.

Error 232 pada BCA Mobile akan terjadi ketika proses verifikasi / verifikasi ulang di aplikasi BCA Mobile gagal dilakukan karena pulsa habis, koneksi jaringan terputus. Jadi untuk mengatasinya jelas hal ini tentu dapat dilakukan dengan mudah sesuai apa yang sudah rkonline.id sampaikan di atas.

Sumber Gambar: rkonline.id